Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

[ADS]Tips-if_Bagian_Atas

7 Cara Belajar Efektif dan Efisien

7 Cara Belajar Efektif dan Efisien


7 Cara Belajar Efektif dan Efisien - Belajar adalah sebuah hal yang dibilang membosankan oleh sebagian orang, namun disisi lain belajar adalah sebuah kebutuhan. Secara umum, belajar dapat di definisikan sebagai perubahan yang relatif permanen dalam perilaku sebagai hasil dari pengalaman atau latihan yang diperkuat. Belajar merupakan sebuah proses ketika adanya sebuah interaksi antara stimulus dan respons. Seseorang dianggap telah belajar sesuatu jika dia dapat menunjukkan perubahan pada perilakunya. Berdasarkan pengertian tersebut, belajar yang penting adalah input yang berupa stimulus dan output yang berupa respons.



Stimulus didefinisikan sebagai apa saja yang diberikan guru kepada pelajar, sedangkan respons didefinisikan berupa reaksi atau tanggapan pelajar terhadap stimulus yang diberikan oleh guru. Proses yang terjadi antara stimulus dan respons tidak penting untuk diperhatikan karena tidak dapat diamati dan tidak dapat diukur, yang dapat diamati adalah stimulus dan respons. Oleh karena itu, apa yang diberikan oleh guru (stimulus) dan apa yang diterima oleh pelajar (respons) harus dapat diamati dan diukur.

Namun, terkadang kita belum optimal dalam proses pembelajaran. Proses pembelajaran yang kita lakukan terkadang belum efektif dan efesien. Ada beberapa Cara Belajar Efektif dan Efisien, Hal tersebut bisa membuat kita semakin semangat dalam proses pembelajaran.

Bagaimana Cara Belajar Efektif dan Efisien?

1. Mantapkan Tujuan.

Cara Belajar Efektif dan Efisien yang pertama adalah dengan memantapkan tujuan kita. Coba buat tujuan yang terukur sebelum memulai belajar. Hal ini bertujuan agar Anda lebih bersemangat untuk mencapai tujuan yang telah Anda tetapkan. Sebagai contoh, jika anda sudah bertujuan ingin menjadi TNI, maka anda akan belajar dan berlatih dengan sungguh-sungguh untuk menjadi TNI karena itu memang tujuan anda. Anda dapat memulainya dengan membuat target tinggi agar lebih terpacu dan bersemangat dalam belajar. Oleh karena itu, dengan memantapkan tujuan belajar tentu dapat membuat Anda lebih bersemangat dan fokus saat belajar.

2. Atur Jadwal Belajar

Cara belajar efektif dan efisien yang kedua yaitu dengan mengatur jadwal belajar Anda. Anda harus mengatur jam belajar Anda setiap harinya. Hal ini untuk menerapkan sifat disiplin pada diri anda sehingga proses pembelajaran anda akan efektif dan efisien. Tetapi, pastikan Anda tidak lupa untuk berisirahat. Jangan lupa juga untuk memberi jeda beberapa menit untuk Anda beristirahat disela-sela pembelajaran anda. Jika jadwal belajar yang anda buat telah selesai, Anda harus konsisten dengan jadwal tersebut. Belajarlah setiap hari sesuai dengan jadwal yang sudah anda atur. Selain itu dengan belajar setiap hari tentunya dapat melatih otak untuk lebih fokus dan mudah menerima ilmu.

3. Cari Suasana yang Nyaman

Cara belajar efektif dan efisien yang ketiga adalah dengan mencari suasa yang nyaman untuk belajar. Pelajari suasana belajar Anda, apakah Anda sudah nyaman saat belajar? Coba saja bandingkan dengan suasana sepi, suasana ramai, atau bahkan dengan mendengarkan musik, karena setiap orang memiliki suasana belajar berbeda-beda. Sebagai contoh, jika Anda nyaman belajar dengan suasana sepi, Anda dapat memilih untuk belajar di kamar anda sendri, perpustakaan, cafe yang tenang untuk belajar, atau beberapa creative space baik yang gratis maupun yang berbayar.

Baca juga:
Cara Mengatasi Ngantuk saat Belajar

4. Membuat Ringkasan Materi

Cara belajar efektif dan efisien yang selanjutnya adalah dengan Membuat ringkasan materi. Selain membuat proses pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien, hal ini pun sebagai salah satu cara cepat untuk menghafal pelajaran. Anda dapat membuat catatan berisi poin-poin penting dari materi yang sedang anda pelajari. Dengan membuat ringkasan materi, secara tidak langsung Anda telah mengulang materi yang telah dipelajari. Tentunya dengan membuat ringkasan materi akan Belajar pun akan lebih efektif dan efisien.

5. Pahami Bukan Menghafal

Cara Belajar Efektif dan Efisien yang kelima adalah dengan memahami materi yang sedang anda pelajari. Sebenarnya tidak ada salahnya untuk meghafal materi yang sedang dipelajari, namun akan lebih mudah dengan lebih baik anda untuk memahami materi tersebut. Hal ini dikarenakan dengan menghafal belum tentu Anda memahami materi tersebut. Dalam jangka panjang materi yang dihafalkan akan mudah dilupakan. Namun jika anda paham, sudah dipastikan anda hafal materi tersebut. Anda harus mulai untuk merubah pola belajar anda untuk memahami, bukan menghafal. 

6. Buat Akronim.

Cara Belajar Efektif dan Efisien yang selanjutnya adalah dengan membuat akronim yang mudah diingat. Sebagai contoh untuk mengingat asas pemilu, biasanya kita akan mengingatnya dengan "LUBERJURDIL" yaitu singkatan dari langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil. Dengan membuat akronim, Anda dapat dengan mudah mengingat materi-materi yang Anda pelajari. Belajar pun juga akan terasa lebih menyenangkan, efektif dan efisien.

7. Tidak Malu Bertanya.

Cara Belajar Efektif dan Efisien yang terakhir adalah dengan tidak malu utuk bertanya. Usakaha  untuk selalu bertanya pada guru atau rekan anda yang lebih paham ketika anda mengalami kesulitan. Jika Anda masih malu untuk bertanya, cobalah dengan berdiskusi atau belajar bersama dengan teman-teman agar mendapatkan solusi dari masalah yang anda punya. Dengan banyak bertanya, tentunya pemebelajaran anda akan semakin efektif dan efisien.


Itulah 6 Cara Belajar Efektif dan Efisien. Semoga dengan menerapkan pola pembelajaran tersebut, dapat membantu anda untuk belajar lebih efektif dan efisien.

Tips IF Gudangnya Tips, Tutorial, dan Trik, dalam segala aspek Kehidupan.

Tags:
6 Cara Belajar Efektif dan Efisien.
6 Tips Belajar Efektif dan Efisien.
6 Trik Belajar Efektif dan Efisien.
6 Cara Belajar Efektif.
6 Tips Belajar Efektif.
6 Trik Belajar Efektif.
Cara Belajar Efektif.
Tips Belajar Efektif.
Trik Belajar Efektif.

Posting Komentar untuk "7 Cara Belajar Efektif dan Efisien"